Banjir Rendam Ratusan Rumah Di Karawang

Banjir Rendam Ratusan Rumah Di Karawang


KlikKarawang - Ratusan rumah warga di sejumlah daerah di wilayah Kabupaten Karawang terendam banjir. 

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kareawang mencatat  banjir  melanda dua kecamatan sekitar Karawang, yakni Kecamatan Telukjambe Barat dan wilayah Kecamatan Tegalwaru.

Di wilayah Kecamatan Telukjambe Barat, banjir merendam sekitar 140 unit rumah di Desa Karangligar, Karawang. Banjir di daerah itu terjadi akibat meluapnya sungai Cibeet.

"Air sungai Cibeet sudah mulai naik sejak Sabtu pagi hingga mengakibatkan banjir. Ketinggian air di daerah itu bervariasi, mulai 30 hingga 50 centimeter," kata Asep, seorang warga.

Desa Karangligar sendiri merupakan salah satu daerah di Karawang yang menjadi langganan banjir setiap musim hujan. Banjir itu terjadi akibat meluapnya sungai Cibeet.

Sementara itu, di wilayah Kecamatan Tegalwaru, banjir bandang dilaporkan telah melanda Desa Cintalaksana pada Jumat (26/4/2019) malam.

Peristiwa banjir di daerah itu terjadi akibat hujan deras yang mengakibatkan air sungai di daerah itu meluber hingga ke jalan dan merendam pemukiman warga.

Camat Tegalwaru Mahpudin menyampaikan kalau banjir di daerahnya berlangsung selama sekitar dua jam. Beberapa unit kendaraan sepeda motor dikabarkan hanyut terbawa arus banjir bandang.

Saat ini pihaknya bersama sejumlah pihak terkait sedang melakukan penanganan. Sejumlah warga juga masih melakukan bersih-bersih rumahnya.