KlikKarawang - Polsek Karawang Kota menangkap seorang berbadan tegap yang diduga polisi gadungan. Penangkapan terjadi setelah aksinya terekam kamera yang kemudian tersebar di media sosial facebook.
Dalam postingan di medsos, laki-laki berjaket dan berbadan besar yang mengunakan sepatu lapangan serta celan coklat itu menghentikan pengendara di Jalan By Pass Tanjungpura Karawang, beraksi selayaknya polisi lalu lintas di jalan raya.
"Modusnya, yang bersangkutan diduga mengaku sebagai polisi. Kemudian memberhentikan pengendara yang melanggar lalu lintas," kata Kapolres Karawang AKBP Slamet Waloya, di Mapolsek Karawang Kota, Jumat (14/12/2018).
Kapolres mengatakan, setelah mendapatkan informasi dari postingan di medsos, pihaknya langsung menindaklanjuti dan kemudian berhasil menangkap polisi gadungan yang bernama Agus.
"Sekarang ini pelaku sedang dalam pemeriksaan Unit Reskrim Polsek Karawang Kota," ujarnya.
Menurut kapolres, yang bersangkutan tidak menggunakan atribut polisi dalam melakukan aksinya. Tapi hanya terlihat memberhentikan pengendara sepeda motor. Saat ini pihaknya sedang mencari korban dari yang bersangkutan.
Apabila memang yang bersangkutan dengan keterangan dari saksi-saksi mengaku sebagai anggota polisi, kemudian merugikan para pengendara sepeda motor atau para pengendara, nanti akan diproses sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Belakangan diketahui kalau profesi yang bersangkutan adalah petugas kebersihan di salah satu pos polisi di daerah Karawang.