Setiap Tahun ASN Di Karawang Berkurang 200 Orang

Setiap Tahun ASN Di Karawang Berkurang 200 Orang


KlikKarawang  -  Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Karawang mencatat jumlah ASN di lingkungan Pemkab Karawang saat ini mencapai 11.470 pegawai. Idealnya jumlah ASN yang diperlukan oleh Pemkab Karawang sebanyak 21 ribu pegawai untuk mengoptimalkan kinerja pemerintah daerah. 

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia setempa Asep Aang Rahmatullah menyatakan setiap tahun ratusan aparatur sipil negara di lingkungan Pemkab Karawang berkurang. 
   
"Pengurangan aparatur sipil negara itu baru dilihat dari mereka yang pensiun," katanya. 
   
Ia mengatakan, hampir setiap tahun jumlah aparatur sipil negara di lingkungan Pemkab Karawang akan berkurang sebanyak 200 sampai 400 orang karena mereka memasuki masa pensiun. 
   
"Belum lagi ada yang meninggal. Kita perkirakan pensiunnya ASN (aparatur sipil negara) di lingkungan pemkab akan terjadi hingga tahun 2032," katanya.
   
Aang mengakui selama ini Pemkab Karawang masih kekurangan ASN di bidang pendidikan dan kesehatan. Pada 2018 ini, pengajuan formasi ASN untuk penerimaan CPNS umum 2018 didominasi pada sektor pendidikan dan kesehatan.
   
Pihaknya sudah mengajukan formasi ASN untuk penerimaan CPNS umum pada tahun 2018 sebanyak 400 ASN yang dibutuhkan.
   
"Kita mengajukan pada tahun 2018 di bulan Januari sekitar 400 ASN yang diusulkan kepada Kemenpan RB. Tetapi kita akui belum mendapatkan formasi balasannya (dari kementerian) untuk penerimaan CPNS umum tahun 2018," kata dia.