Miris ! Ratusan Siswa SD Di Karawang Belajar Di Lantai

Miris ! Ratusan Siswa SD Di Karawang Belajar Di Lantai

KlikKarawang - Dunia pendidikan di Kabupaten Karawang masih memprihatinkan. Hal itu diperlihatkan dengan kondisi bangunan sekolah Sekolah Dasar (SD) Negeri 04 Plawad, Karawang Timur.  Ratusan murid kelas empat, lima, dan enam SD Negeri 04 Plawad, Karawang Timur, Karawang, terpaksa belajar mengajar di lantai. Selain duduk di lantai yang dingin, mereka juga belajar dengan memanfaatkan teras ruang kelas.

Kondisi sebagian ruang kelas di SDN 04 Plawad, Karawang Timur, relatif memprihatinkan. Bagian atapnya banyak yang bolong, sementara plafon atap kelas runtuh dengan cukup banyak genteng yang pecah atau merosot. "Bagian atap sekolah sudah rusak semua, jadi kita terpaksa belajar di teras ini. Kita takut atapnya roboh. Kalau hujan datang kami terpaksa belajarnya agak kepinggir biar tidak kebasahan," kata Rayhan salah seorang siswa.

Demikian pula kondisi dinding dan lantai dengan cat yang telah mengelupas di sana-sini. Pihak sekolah mengaku telah mengajukan usulan perbaikan bangunan sekolah, namun hingga kini belum juga direalisasikan.

Seperti Rabu (7/3/2018), saat hujan turun, konsentrasi belajar mereka terganggu. Banyak murid yang merasa kedinginan atau bahkan basah terkena percikan air hujan. Para murid terpaksa diungsikan belajar di luar kelas karena khawatir atap ruang kelas sewaktu-waktu ambruk.

"Kami sudah laporkan kondisi sekolah ini, namun belum ada realisasi perbaikan bangunan. Tapi tanggapan dari pemerintah sudah ada. Tanggapan itu berupa kunjungan yang dilakukan pemerintah ke sekolah ini dan mereka mengatakan bangunan sekolah ini akan segera diperbaiki," jeals Ahmad Subagja, salah seorang guru.  

Para murid dan guru meminta agar pemerintah Kabupaten Karawang turun tangan dan memperhatikan nasib para siswa untuk segera merealisasikan upaya perbaikan bangunan sekolah, agar para siswa bisa mengikuti kegiatan belajar di dalam kelas.