Di New Zealand, Orang Indonesia Bikin Taksi Berfasilitas Karaoke

Di New Zealand, Orang Indonesia Bikin Taksi Berfasilitas Karaoke

KlikKarawang - Tak perlu menunggu mobil James Corden untuk ditumpangi sembari asyik menyanyi seperti para selebriti, bahkan Michelle Obama. Di Wellington, Selandia baru, tinggal panggil saja taksi karaoke milik Riadi Subagya.

Riadi adalah warga negara Indonesia yang sudah tinggal di Wellington sejak 1993. Dulunya ia seorang pemandu wisata. Tapi Riadi hobi menyanyi. Apalagi karaoke. Suaranya pun merdu. Ia lantas ingin membagi hobinya itu dengan para penumpang.

Maka Juni lalu Riadi memasang alat karaoke sederhana di mobilnya. Ada mikrofon dan layar televisi berisi klip dan lirik yang terpasang di bagian kepala kursi depan. Setiap ada penumpang, mereka boleh ikut menyanyi.

Ada dua ribu lagu yang disiapkan Riadi, ditambah 900 lagu Indonesia. Lagu-lagunya mulai dari era 1960-an sampai 2000-an, lengkap. Itu sudah termasuk dalam paket alat yang dibelinya dalam situs lelang eBay.

Tak disangka, penumpang menyukainya. Mereka yang masih ingin bersenang-senang usai berpesta atau minum-minum di bar bisa melampiaskan hasratnya untuk menyanyi lewat alat itu. Kelamaan, Riadi pun menjadi bahan pembicaraan.

Riadi pun sibuk menerima panggilan. Terutama saat akhir pekan. Di hari biasa saja, dalam seminggu ia bisa mendapat tiga panggilan dari penumpang yang ingin naik taksinya. Entah itu malam-malam pulang dari pesta atau pagi-pagi mengantar ke bandara.

Kliennya pun mulai orang biasa sampai pejabat. Siapa pun itu, setiap ada yang masuk ke taksinya Riadi akan bertanya, “Anda mau karaoke di taksi saya?”

Penumpang biasanya mengira ia bercanda, tapi tidak dengan Riadi.

“Saya bilang, ‘Ya, saya punya 3.000 lagu.’ Lalu saya menyalakannya dan mereka memilih lagu lalu menyanyikannya dengan indah,” cerita Riadi pada salah satu media lokal. Layanan itu membuat penumpang tersenyum ketika meninggalkan taksinya.

Tak jarang yang meminta nomor teleponnya sehingga bisa menghubunginya lain waktu. Dari mulut ke mulut, kabar soal taksi karaoke Riadi sampai juga ke telinga media.

Bagi mereka itu hal unik. Mengutip Stuff, ia dipercaya sebagai satu-satunya taksi di Selandia Baru yang punya mesin karaoke. Riadi lantas diulas habis-habisan.

Dubes RI untuk Selandia Baru, Tantowi Yahya berdasarkan keterangan yang diterima pun mencoba taksi karaoke itu. Hidupku Sunyi ia nyanyikan. Ia mengaku kagum pada bagaimana cara Riadi mengharumkan nama Indonesia.

“Luar biasa, dubes saja belum tentu masuk halaman depan,” kata Tantowi sembari tertawa saat memamerkan foto Riadi di halaman depan The Dominion Post, surat kabar lokal.

sumber : cnnindonesia